+ -

Pages

Kamis, 28 Juli 2011

[daarut-tauhiid] Kekuatan dibalik kelemahan

Kekuatan dibalik kelemahan

Assalamu 'alaikum Wr. Wb.

Sahabat seiman.., A'aanakumullah
Pagi yang cerah hanya akan berarti bagi yang benar-benar membutuhkannya.. apalah arti hidangan lezat yang disodorkan bagi orang yang sudah kenyang.., atau bagi orang yang sakit memiliki pantangan.. lihatlah bagaimana besryukurnya si lapar ketika mendapatkan santapan makanan.., atau sang penderita sakit parah menahun yang mendapat kesembuhan.. seperti itulah seharusnya kita menatap setiap tetes nikmat yang tertumpah deras kepada diri..
 
Sahabat seiman.., sadarkah kita mengapa Allah Swt menciptakan kelemahan dan keletihan? Di antaranya agar kita merasa betapa butuhnya kita akan anugerah kekuatan dan kesegaran pagi.. bayangkan jika kekuatan itu stabil tidak pernah melemah, mungkin akan sulit bagi kita merasakan nikmatnya kekuatan.. lihatlah bagaimana Allah Swt menciptakan kekuatan dibalik kelemahan..!
 
Sahabat, Demikian pula jiwa yang tamak dan rakus terhadap dunia seharusnya mampu merasakan kelemahannya terhadap dunia, dan seharusnya pula ia dapat merasakan manisnya nikmat setiap ia mendapatkannya, lalu bersyukur atasnya. Bayangkan jika jiwa Ini tidak dihiasi ketamakan pada nikmat..! mungkin akan sulit baginya untuk mengenal nikmat..

Sahabat.., bersyukurlah kepada Allah! Di pagi ini kekuatan dan kesegaran itu telah kembali.. bayangan harapan nikmat terpampang indah di hadapan.. berangkatlah bekerja dengan semangat  untuk meraihnya.. lalu pergunakanlah hasilnya untuk kebaikan berikutnya dan berikutnya, kemudian berikutnya dan teruus tak akan terputus hingga terpuaskan dengan kenikmatan syurga..dengan demikian kelemahan akan menghantarkan pada kekuatan. Beradalah selalu di jalan-Nya! (SaiBah)

------------------------------------

====================================================
Pesantren Daarut Tauhiid - Bandung - Jakarta - Batam
====================================================
Menuju Ahli Dzikir, Ahli Fikir, dan Ahli Ikhtiar
====================================================
website: http://dtjakarta.or.id/
====================================================Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/daarut-tauhiid/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
daarut-tauhiid-digest@yahoogroups.com
daarut-tauhiid-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
daarut-tauhiid-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/

5 Daarut Tauhiid: [daarut-tauhiid] Kekuatan dibalik kelemahan Kekuatan dibalik kelemahan Assalamu 'alaikum Wr. Wb. Sahabat seiman.., A'aanakumullah Pagi yang cerah hanya akan berarti bagi yang b...
< >